Google drive, adalah sebuah fasilitas yang disediakan google sebagai rung penyimpanan dokumen untuk penggunanya (dahulu dikenal dengan nama Google Docs). Banyak keuntungan yang didapat dari Google drive. Diantaranya adalah :
- Sebagai Media Penyimpan Cloud.
Pengguna dapat menyimpan file di Server Google, sehingga data dapat diakses oleh pengguna dimanapun ia berada selama masih memiliki koneksi internet. Privasi data nya pun dpat diatur sesuai dengan kebutuhan, dalam artian pemilik data dapat menentukan siapa saja yang diberikan ijin untuk mengakses data tersebut. Di versi Frre- nya Google menyediakan ruang penyimpanan sebesar 5 GB, kapasitas ini bisa ditambah dengan membayar ke pihak google. - Terintegrasi dengan Akun Google lainnya
Jika anda telah memiliki akun email di Gmail, maka secara otomatis anda juga telah memiliki akun di Google Drive, juga secara otomatis akan terintegrasi dengan fitur google lain semacam Google Plus, Picasa, maupun Google Maps, dimana masing masing fitur dapan dengan mudah memanfaatkan sumberdaya yang tersedia satu dengan yang lainnya. - Dapat Disinkronisasi dengan PC
Data yang ada di Personal Komputer anda juga dapat disinkronisasi dengan Google Drive dengan mudah, berkat adanya program GoogleDriveSync yang bisa di download dengan Gratis.
G Mail |
Dashboard Google Drive |
Nah, dari sini anda dapat memulai menngunakan Goggle Drive untuk menyimpan dokumen anda. Mulai dari membuat folder baru, mengupload data, sampai mengatur privasi anda layaknya anda bekerja di ruang penyimpanan sendiri.
Demikian sekilas tentang Google Drive, semoga bermanfaat.Baca juga :